KOTA
MALANG
Kota Malang
terletak diantara sisi selatan pulau jawa dan tengah tengah Kabupaten
Malang.Serta memiliki luas kurang lebih 145,28 km2.Kota Malang memiliki ciri
khas tersendiri di berbagai daerah .Bagian selatan merupakan dataran rendah yang luas sehingga cocok untuk pusat
industri.Bagian utara merupakan dataran tinggi yang subur sehingga cocok untuk
pusat pertanian/perkebunan.Kota Malang dilalui salah satu sungai terpanjang di
pulau jawa yaitu sungai brantas.Kota Malang tersebut dikelilingi oleh beberapa gunung,yaitu
gunung semeru ,arjuno,panderman,kelud.Iklim kota malang adalah tropis,sehingga
Kota Malang terkenal dengan suhu yang dingin.
Tidak hanya
letak geografis,Kota Malang sendiri mempunyai salah satu kuliner terkenal yaitu
bakso .Bakso merupakan daging sapi
giling yang dibentuk bulat disertai dengan kuah kaldu sapi/ayam untuk
memakannya.
Bakso merupakan
kuliner wajib yang harus dinikmati pada saat berwisata di Kota Malang.Di sisi
lain Malang mempunyai oleh oleh khas yaitu olahan dari apel.Apel di berbagai
daerah hanya digunakan sebagai bentuk buah-buahan saja tetapi tidak di Kota
Malang.Apel disini diolah sebagai keripik ,asinan,manisan,dodol.
Sebagai kota
besar,Kota Malang terlibat dalam berbagai peristiwa bersejarah yang terjadi di
Indonesia.Untuk menandai peristiwa tersebut ,dibangunlah berbagai tugu salah
satu nya yaitu tugu balai kota.Tugu tersebut dibangun pada masa kolonial Hindia
Belanda dengan nama taman JP Coen Plein sebagai bentuk penghormatan kepada
beliau yang merupakan salah satu gubernur pada masa Hindia Belanda.Awal
didirikan Tugu Kemerdekaan (tugu balai kota) sebagai bentuk pergantian
kekuasaan RI setelah sebelumnya merupakan pusat administrasi Belanda.Sayangnya
sebelum benar benar rampung.Tugu tersebut dihancurkan oleh belanda saat agresi
militer 1.Namun pada tahun 1953 Tugu tersebut kembali oleh pemerintah kota
malang dan diresmikan oleh IR Soekarno.
Kota malang
merupakan kota yang kaya akan seni tari.Menurut kawasan kebudayaan ,Kota Malang
termasuk ke dalam Tlatah Budaya Arek.Dengan demikian tarian seni di kota malang
,terutama seni tarinya lebih energik,gembira,dan lugas.Tarian malang bervariasi
mulai dari bedayan,beskalan,grebeg wiratama
Tidak hanya itu
saja , Malang juga mempunyai tempat wisata terkenal seperti pantai nya.Hingga
dijuluki sebagai 1001 pantai.Dikarenakan memiliki banyak pantai.Salah satunya
yaitu pantai Balaikambang.Pantai tersebut berjarak kurang lebih 25km dari Kota
Malang.Banyak orang kesana untuk menikmati hilir semilir laut serta memburu
spot foto untuk diunggah di media sosialnya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar